Halaman

My Dream

Saat ini saya Ilman Naafi'aa 19 tahun, sedang bermimpi ingin kelak blog ini akan menjadi sebuah web yang besar, dikunjungi jutaan orang. Keinginan saya adalah menjadi sociopreneur. Sejak SMA saya sering naik bus commuter dari Demak ke Semarang karena saya sekolah diluar kota di SMA N 3 Semarang, saya ingat nasehat dari salah satu guru saya bahwa beliau yakin lulusan SMAGA begitulah sapaan sekolah yang tepat berada di jantung Kota Semarang, akan menjadi orang-orang besar yang mudah "terapung". Tapi jangan pernah lupa akan orang-orang kecil yang membesarkan kalian dan perbaikilah generasi-generassi penerusmu. Saat di SMA kami diharuskan mengikuti KEMAH yang bertujuan agar kami mandiri, LIVE IN yaitu tinggal sementara di rumah warga Patean Kendal dan membaktikan diri untuk merasakan kerja keras warga dalam mencari sesuap nasi, dan SOCIAL CARE yaitu bakti sosial ke panti asuhan, panti jompo, dan panti penampung orang gila untuk menghibur, merawat dan berbagi kepada mereka yang kurang beruntung.
Sejak saat itu saya merasa iba kepada anak-anak jalanan yang sering saya temui ketika naik bus, pakaian mereka lusuh, tubuh mereka kotor dan terbakar sinar matahari, ucapan yang keluar dari mulutnya tidak pernah mereka pikirkan dahulu sehingga ucapan-ucapan kotor sudah biasa. Mungkin tidak ada perhatian kepada mereka, tidak ada pendidikan umum, akhlaq, dan religi yang masuk ke pemikiran mereka, yang mereka tahu hanya mencari uang untuk makan, bertahan hidup dan bahagia. Saya ingin sekali mengadakan bakti sosial untuk mereka, namun saya merasa tidak dapat melakukannya sendirian, namun tidak ada seorangpun yang mau membantu saya alasannya adalah takut, karena anak jalanan terkenal dengan urakannya.
Barakallah Foundation ini saya buat tanpa modal apapun, saya terinspirasi dari ceramahnya Ustadz Yusuf Mansur mengenai sedekah, saya jadi berfikir untuk apa saya hidup jika hanya untuk menjadi orang  sukses yang menumpuk harta padahal masih banyak saudara kita yang merintih kelaparan. Bismillahirrahmanirrahim saya ingin membuka Barakallah Foundation yang didalam programnya kelak saya ingin memberikan beasiswa kepada siswa yang terancam putus sekolah, membuat rumah pintar bagi duafa khususnya anak jalanan, membuat bisnis enceng gondok furniture untuk mengurangi pengangguran karena di demak masih banyak tanaman enceng gondok yang tidak termanfaatkan, dan lain-lain.
Barakallah Foundation ini resmi akan saya buka tanggal 17 Agustus 2013 segala hal, pendukung foundation ini akan diselenggarakan secara seeksama dan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya. Hati Mulia anda adalah modal saya apabila anda ingin menjadi donatur dan penyumbang ide untuk bersosial pada saudara kita yang kekurangan dapat menghubungi barakallahfoundation@gmail.com, atau @barakallahfoundation. Semoga amalan anda menjadi berkah bagi kehidupan anda di dunia maupun diakhirat. Semoga Allah meridhoi

1 komentar:

Unknown mengatakan...

sebuah ide yang sangat mulia.
tinggal cantumkan visi misi shga mncul arahan kdpn yg lbih jls, trget jgka pndek& jgka pjg.
kt tahu brsma bny lmbga2 sosial baik ats nma klmpk/ indvdu yg sdh ada skrg, nah bgaimna kt membuat konsep berbda dri yg ada agar kbrmnfaatan yg akan kt raih tdk mjdi kbrmnfaatn yg "sia2".
Ayo tinggal bgaimna utk melangkah, menjaring tim yg benar2 pny komitmen tinggi di bidang ini, tdk prlu bny orang, sdkit tp pny komit dan berkualitas.

Posting Komentar

Text Widget

Diberdayakan oleh Blogger.

Most Viewed

TENTANG BARAKALLAH FOUNDATION

Demak, Jawa Tengah, Indonesia

Recent Posts

More Text